Senin, 23 Juli 2018

Memilih Bahan Blazer Pada Jasa Pembuatan Seragam Blazer

Salah satu model pakaian wanita yang kerap menjadi pilihan untuk dijadikan seragam adalah blazer. Outer perpaduan antara jaket dan jas ini seketika memang akan memberikan kesan yang formal, elegan, sekaligus professional sehingga cocok untuk dikenakan di kantor. Institusi yang memberlakukan kebijakan penggunaan blazer sebagai seragam umumnya adalah bisnis yang berkaitan dengan layanan publik. Menggunakan jasa pembuatan seragam blazer lebih disarankan karena cocok untuk produksi masal atau partai besar.

Bahan-bahan blazer kerja yang tersedia pada jasa pembuatan seragam blazer
Untuk menambah pengetahuan Anda tentang seragam blazer, berikut ini adalah bahan-bahan yang cocok untuk blazer kerja dan umum disediakan oleh jasa konveksi produksi seragam blazer.

Wool
Inilah material yang paling populer untuk pembuatan jas serta blazer. Wool merupakan salah satu jenis serat alami yang nyaman pada kulit. Di pasaran tersedia berbagai tipe bahan wool mulai dari yang termahal hingga paling murah.

Cotton
Cotton adalah material yang terbuat dari serat alami kapas atau kita kenal sebagai katun. Dibandingkan wool, bahan katun lebih ringan  sehingga lebih sesuai untuk cuaca yang hangat hingga panas. Anda dapat memilih bahan katun dengan berbagai jenis warna di pasaran.

Linen
Material linen cocok dikenakan di kawasan yang iklimnya bersuhu hangat, seperti di Indonesia. Warna bahan hitam, coklat, atau warna netral sangat cocok untuk suasana kerja yang formal. Kekurangan bahan ini hanya satu yaitu kainnya mudah berkerut sehingga gampang kusut. Jadi saat harus melakukan kegiatan dengan banyak pergerakan sebaiknya blazer Anda dilepas dahulu.



Silk
Bila perusahaan milik Anda berniat untuk menampilkan citra bergengsi, eksklusif, dan mewah, jangan ragu memilih silk atau sutra untuk seragam karyawan Anda. Sutra memang harganya mahal namun kualitas yang dimiliki sangat sepadan. Bahan ini begitu lembut dan dapat mengikuti bentuk tubuh. Di kulitpun terasa sejuk dan nyaman dikenakan.

Synthetic fabric
Selain material dari serat alami, bahan-bahan sintetis lebih banyak tersedia pada penyedia  jasa pembuatan seragam blazer, karena harganya yang lebih terjangkau. Untuk produksi masal misalnya seragam perusahaan, bahan demikian bisa menjadi alternatif.

Blended
Material blended artinya campuran dari serat alami serta kain sintetis. Bahan-bahan demikian ini kerap  digunakan untuk bahan pakaian karena dapat menggabungkan antara serat-serat alami yang berkualitas ditambah serat sintetis yang murah. Inilah solusinya untuk tampilan eksklusif dengan harga sesuai kantong.

Blazer dapat digunakan baik oleh wanita atau pun pria dengan paduan yang cukup beragam. Busana ini juga bisa memberikan tampilan formal sekaligus informal. Bagi pria padanan blazer untuk ke kantor tentu celana formal atau celana bahan dengan model yang sesuai bentuk tubuh Anda. Bagi wanita Anda bisa memadankan blazer dengan celana panjang yang feminine, pencil skirt, hingga little black dress.

Untuk mendapatkan hasil  terbaik pastikan Anda hanya bekerja sama dengan penyedia jasa pembuatan seragam blazer terpercaya dan professional. Sebelum memutuskan menggunakan jasa perusahaan tertentu selidiki dulu latar belakang perusahaan. Di jaman sekarang ini sebagian besar perusahaan sudah go online sehingga tak sulit untuk mengakses mereka via internet.

Bila tersedia perhatikan testimony klien yang merasa puas atas kerjamasa dengan perusahaan dimaksud. Kunjungi workshop penyedia jasa untuk melihat hasil produksi atau portofolio mereka. Perusahaan professional dan terpercaya pasti sanggup memberikan hasil yang memuaskan sesuai batas pengerjaan yang telah disepakati bersama. Nah, semoga bermanfaat!

Kami Fizz Production bergerak di bidang jasa pembuatan seragam perusahaan terbaik di Indonesia, berdiri lebih dari 20 tahun sudah melayani ratusan perusahaan.


Untuk informasi harga dan pemesanan

Hubungi WA/Call : 081281225450 (Cab. Jabodetabek)

Hubungi WA/Call : 082330844804/031-8532423 (Cab. Jateng/Jatim)





Email : info@fizzproduction.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar